Benchmarking FEBI IAIN Kediri dan FEBI UIN SATU Tulungagung

Tulungagung, 15 Desember 2021. Pada hari ini Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Sayyid Ali Rahmatullah (SATU) Tulungagung akan kedatangan tamu dari FEBI IAIN Kediri. Oleh karena itu kru FEBI melakukan persiapan di Aula Gedung Syaifuddin Zuhri lantai 6. Di Aula inilah nanti siang FEBI akan menerima tamunya. Persiapan pertama dan utama adalah menyiapkan videotron pada aula serta memastikan semua mic yang ada di aula dapat menyala dengan baik. Sekitar pukul 13.00 rombongan dari FEBI IAIN Kediri sampai di Gedung Syaifuddin Zuhri. Tak disangka ternyata anggota rombongan yang hadir melebihi 20 orang meliputi seluruh jajaran dekanat dan ketua jurusan serta sekretaris jurusan.

Agenda pertama dalam kunjungan ini adalah silaturahmi dan perkenalan yang diwakili oleh Dekan masing-masing. Pertama Dekan FEBI IAIN Kediri, Dr. H. Imam Annas Mushlihin, M.H.I. memperkenalkan seluruh dosen dan tendik yang ikut serta dalam kunjungan diantaranya mereka adalah

  1. Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, Kelembagaan, dan Kerjasama Dr. Hj. Naning Fatmawatie, S.E., M.M.
  2. Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan Dr. Andriani, S.E., M.M.
  3. Ketua Program Studi Ekonomi Syariah Dr. H. Ahmad Syakur, Lc., M.E.I.
  4. Sekretaris Program Studi Ekonomi Syariah Nilna Fauza, M.H.I.
  5. Ketua Program Studi Perbankan Syariah Sulistyowati, S.H.I., M.E.I.
  6. Sekretaris Program Studi Perbankan Syariah Ririn Tri Puspita Ningrum, M.S.I.
  7. Kepala Laboratorium Tax Center Sri Anugrah Natalina, S.E., M.M.
  8. Kepala Subbagian Administrasi Umum dan Keuangan Versi Islachatin, S.E.
  9. Kepala Subbagian Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni Nurhadi, S.E., M.Pd.
  10. JFU Subbagian Administrasi Umum dan Keuangan : Seto Wahyu Anggara, S.E.
  11. JFU Subbagian Administrasi Umum dan Keuangan : Ruhana Maskurun, S.E.I.
  12. JFU Subbagian Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni : Ganet Falupi, S.Sos.
  13. JFU Subbagian Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni : Abdul Qowi Shaleh, S.Kom.
  14. JFU Subbagian Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni : Mohammad Amiruddin, S.H.I

serta beberapa dosen dan karyawan yang tidak disebutkan di atas. Disempatkan oleh Dekan FEBI IAIN Kediri untuk menyenggol Wakil Dekan III FEBI UIN SATU Tulungagung, Dr. Sutopo, M.Pd. Hal dikarenakan istri beliau adalah salah satu dosen dari FEBI IAIN Kediri dan turut hadir di dalam ruangan. Dr. H. Imam Annas Mushlihin, M.H.I. menyatakan sebenarnya saya hanya mengantarkan istri Pak Wadek pulang. Sontak pernyataan ini mengundang gelak tawa dari seluruh hadirin. Tidak lupa Dekan FEBI IAIN Kediri, menyatakan status masing-masing dosen dan karyawan yang ikut serta dalam rombongan. Barangkali dalam kunjungan ini, ada kisah-kisah Wadek III yang lain tuturnya. Gayung pun disambut oleh Dekan FEBI UIN SATU Tulungagung, Dr. H. Dede Nurohman, M.Ag. Pak Dekan memberikan keterangan serupa, dan turut memperkenalkan kru fakultas yang hadir di aula.

Setelah sesi perkenalan dan ramah tamah, kegiatan dilanjutkan dengan pembahasan mengenai MBKM yang merupakan singkatan dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka. MBKM memungkinkan mahasiswa dari kampus UIN SATU Tulungagung untuk mengikuti perkuliahan di kampus lain termasuk IAIN Kediri. Hal ini berlaku sebaliknya, memungkinkan juga untuk mahasiswa luar kampus UIN SATU Tulungagung untuk berkuliah di UIN SATU Tulungagung. Bahkan bisa juga magang mahasiswa di suatu tempat yang sesuai kurikulum akan dihargai menjadi beberapa SKS. Banyak peluang dan tantangan yang ada pada kurikulum MBKM ini. Oleh karena itu rasanya tepat bagi kedua belah pihak untuk membahasnya di pertemuan ini. Sesi terakhir dari perjumpaan ini adalah penandatanganan kontrak kerjasama antara IAIN Kediri dan UIN SATU Tulungagung mengenai MBKM dan beberapa hal lainnya.